Ternyata keinginan membuat game dari jaman SMP sekarang masih sering timbul, untuk membuat game simple fps atau game pixel simple 2d. Semakin cangihnya teknologi semakin banyak pilihan dan malah tambah bingung mau mengunakan engine yang apa.
Untuk saat ini di Indonesia mungkin game fps horror lebih menjual dibanding dengan game game pixel 2d petualangan.
Jadi mungkin 2023 ini mulai riset untuk buat game fps bertema horror atau explorasi terinspirasi dari para youtuber explor ini cukup menarik, dimana para pemain harus menyelesaikan misi explore sebuah rumah atau gedung kosong dan menyelesaikan misteri didalamnya ini bakal seru.
Judul game di projek ini akan diberi nama Mengungkap Misteri dimana tokoh utama pemain game itu sendiri yang harus menemukan semua misteri di disetiap level gamenya.
Ada apa aja digame ini mungkin akan dikembangkan lagi dan ditulis idenya di blog pribadi ini dan yang mau tau prosesnya bisa nih ikuti dengan klik link ini.
untuk suport projek ini bisa dukung di sini https://saweria.co/setopratama